Pages

Friday, June 28, 2013

MINUMAN UNTUK KESEHATAN JANTUNG




Setiap Orang memiliki resiko untuk mengidap penyakit jantung dapat dipengaruhi oleh faktor genetik. Akan Tapi, penyakit ini sebagian besar dapat dicegah. Beberapa nasihat bijak yang pernah kita dengat mengatakan, untuk menjaga jantung tetap sehat, maka harus mengonsumsi makanan begizi dan teratur berolahraga.

Namun bukan cuma perubahan gaya hidup yang dapat lakukan untuk menekan risiko sakit jantung. Apa yang Anda minum juga bisa membuat perbedaan. Berikut ini adalah beberapa jenis minuman yang disarankan yang dapat membantu menjaga kesehatan jantung

KOPI 


Mungkin hal ini sepintas terdengar aneh. Tapi tahukah Anda bahwa kopi memiliki aktivitas antioksidan lebih tinggi ketimbang kakao atau teh? Mengonsumsi kopi dalam jumlah yang tepat dapat menghambat peradangan dan mengurangi risiko penyakit kardiovaskular. 

Sebuah studi jangka panjang dan berskala besar, di mana melibatkan lebih dari 83.000 perempuan menunjukkan bahwa minum 2 cangkir kopi setiap hari dapat memangkas risiko terkena stroke 20 persen lebih rendah ketimbang mereka yang sedikit minum kopi atau tidak sama sekali.

Saran : Meminum antara 2 hingga 4 cangkir kopi per hari termasuk kategori moderat. Tetapi jika Anda mengalami insomnia, gelisah dan kelelahan, cukup minum satu gelas saja.

JUS DELIMA


Belakangan ini reputasi jus buah delima semakin melonjak dan memikat para peneliti gizi. Betapa tidak, para pakar dari University of California menemukan bahwa, kapasitas antioksidan jus delima tiga kali lipat lebih tinggi ketimbang anggur merah dan teh hijau. Bahkan penelitian awal menunjukkan, konsumsi rutin jus buah delima dapat menurunkan kolesterol, mengurangi plak arteri (faktor risiko untuk penyakit jantung), dan meningkatkan aliran darah ke jantung.

Saran: Jika memungkinkan, hindari tambahan pemanis saat membuat jus delima.

TEH HITAM


Teh hitam dihasilkan melalui proses fermentasi setelah daun dipanen lalu dikeringkan. Pengolahan ini mengubah komposisi kimia dari daun, sehingga menghasilkan beberapa antioksidan kuat yang membantu mendukung kesehatan jantung. Teh hitam telah terbukti mengurangi risiko stroke, mengurangi LDL (kolesterol jahat), memperbaiki fungsi pembuluh darah, dan meningkatkan aliran darah dalam arteri koroner. 

Saran : Semakin lama Anda mencelupkan teh, maka semakin besar manfaat fitokimia yang diperoleh. Oleh karena itu, menyajikan teh dengan air panas akan jauh lebih baik sekaligus menjaga kandungan antioksidan tetap terjaga. Minum beberapa cangkir teh hitam setiap hari dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung.

TEH HIJAU


Seperti teh hitam, teh hijau mengandung banyak antioksidan yang baik untuk jantung. Perbedaan utamanya adalah bahwa teh hijau tidak difermentasi. Sebuah studi tahun 2004 menunjukkan bahwa minum teh hijau dalam jumlah yang banyak dapat mencegah resiko penyakit arteri koroner. Ada banyak penelitian yang menghubungkan konsumsi teh hijau dengan kolesterol rendah, pencegahan pembekuan darah dan stroke.

Saran: Minum 1-3 cangkir teh hijau sehari.

AIR

Dehidrasi dapat berkontribusi pada beberapa faktor risiko untuk penyakit jantung koroner, termasuk darah kental. Ketika Anda sedang mengalami dehidrasi, darah akan menjadi lebih kental. Kondisi ini membuat hati Anda mengeluarkan lebih banyak energi untuk memompa darah ke seluruh tubuh. Bahkan, dehidrasi kronis dapat menyebabkan hipertensi (tekanan darah tinggi). 

Saran:  Banyak ahli merekomendasikan setidaknya dalam sehari seseorang harus minum 8-10 gelas air (untuk dewasa).  Tetapi rekomendasi jumlah yang harus diminum  tidak bisa berlaku pada setiap orang dan setiap kondisi.  Yang pasti, jangan biarkan tubuh Anda sampai mengalami dehidrasi. Anda juga dapat menambahkan jus atau air perasan lemon ke dalam air hangat untuk menambahkan cita rasa sekaligus memeroleh manfaat peluruhan dan antioksidan.

Sunday, June 9, 2013

Awet Muda Dengan Buah Sirsak



Sirsak punya banyak manfaat. Di dalamnya terdapat zat-zat yang mampu menangkal asam urat, hipertensi, osteoporosis, dan bisa membuat awet muda. Manfaat lainnya, meningkatkan daya tahan tubuh, menyembuhkan wasir, dan memperlancar pencernaan makanan.

Untuk hidup sehat, kita dianjurkan mengonsumsi 2-4 porsi buah dan 3-5 porsi sayuran per hari. Buah dan sayur merupakan sumber vitamin, mineral, dan serat pangan yang sangat baik. Selain itu, sirsak juga merupakan sumber senyawa fitokimia yang belakangan ini sangat dirasakan manfaatnya bagi kesehatan. 

Kita perlu bersyukur karena wilayah kita dilimpahi berbagai macam buah tropis. Buah-buahan tersebut sarat komponen gizi dan nongizi yang sangat dibutuhkan untuk mengoptimalkan kesehatan tubuh. 

Salah satu jenis buah tropis yang sangat populer karena aromanya yang tajam serta rasanya yang manis keasaman adalah sirsak. Buah ini sangat mudah dijumpai, mulai dari pasar buah tradisional hingga supermarket. Di restoran dan hotel, buah sirsak umumnya disajikan dalam bentuk jus dingin. 

Rasanya yang manis keasaman itu memberikan sensasi tersendiri bagi para penggemarnya. Bagi yang senang sarapan dengan roti, buah sirsak juga sering ditambahkan dalam bentuk selai. Apa pun bentuk olahannya, cita rasa sirsak tetap melekat kuat pada produk sehingga sangat mudah dikenali. 

Buah mendunia
Sirsak (Anona muricata Linn) merupakan kerabat dekat srikaya (Anona squamosa Linn). Tanaman sirsak berasal dari daerah tropis Amerika, yaitu sekitar Peru, Meksiko, dan Argentina. Di tempat asalnya, sirsak merupakan buah penting dan bergengsi. 

Buah ini merupakan salah satu pohon buah yang pertama kali diintroduksi ke dunia lama setelah Colombus menemukan Benua Amerika. Segera setelah itu, orang-orang Spanyol membawa sirsak ke Filipina dan terbukti tanaman ini dapat tumbuh di sebagian besar negara tropis, termasuk di Indonesia. Tanaman ini tumbuh baik di seluruh Indonesia, dari dataran rendah hingga ketinggian 1.000 meter di atas permukaan laut. 

Kata sirsak berasal dari bahasa Belanda, yaitu zuurzak. Kata zuur berarti asam, zak berarti kantong. Jadi, secara harfiah diartikan sebagai kantong yang rasanya asam. Di Malaysia, sirsak disebut durian belanda (Dutch durian). 

Sebutan lain untuk sirsak adalah corossol/cachiman epincux (Perancis), saucrapfel(Jerman), guanabana/zapote agrio (Spanyol), thu-rian-rhaek (Thailand), seetha (Tamil),guayabano (Filipina), ciguofan lizhi (Cina), togebanreishi (Jepang), dan seremania (Fiji). Dalam bahasa Inggris, buah sirsak dikenal dengan istilah soursop karena rasanya yang manis keasaman. 

Di Indonesia, tanaman sirsak disebut juga sebagai nangka belanda atau nangka seberang. Tanaman tersebut dapat beradaptasi dan tumbuh baik di semua wilayah. Namun, tanaman sirsak belum diusahakan secara besar-besaran, umumnya ditanam secara terbatas di halaman atau pekarangan rumah. 

Kaya vitamin C
Buah sirsak terdiri dari 67,5 persen daging buah, 20 persen kulit buah, 8,5 persen biji buah, dan 4 persen inti buah. Kandungan zat gizi dan serat pangan buah sirsak per 100 gram bagian yang dapat dimakan dapat dilihat pada tabel. 
Setelah air, kandungan zat gizi yang terbanyak dalam sirsak adalah karbohidrat. 

Salah satu jenis karbohidrat pada buah sirsak adalah gula pereduksi (glukosa dan fruktosa) dengar kadar 81,9-93,6 persen dari kandungan gula total. 

Buah sirsak mengandung sangat sedikit lemak (0,3 g/100 g) sehingga sangat baik untuk kesehatan. Rasa asam pada sirsak berasal dari asam organik nonvolatil, terutama asam malat, asam sitrat, dan asam isositrat. 

Vitamin yang paling dominan pada buah sirsak adalah vitamin C, yaitu sekitar 20 mg per 100 gram daging buah. Kebutuhan vitamin C per orang per hari (yaitu 60 mg) telah dapat dipenuhi hanya dengan mengonsumsi 300 gram daging buah sirsak. 

Kandungan vitamin C yang cukup tinggi pada sirsak merupakan antioksidan yang sangat baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan memperlambat proses penuaan (tetap awet muda). 

Mineral yang cukup dominan adalah fosfor dan kalsium, masing-masing sebesar 27 dan 14 mg per 100 g. Kedua mineral tersebut penting untuk pembentukan massa tulang sehingga berguna untuk membentuk tulang yang kuat serta menghambat osteoporosis. 
Keunggulan sirsak terletak pada kadar sodium (natrium) yang rendah (14 mg per 100 g), tetapi tinggi potasium (kalium), yaitu 278 mg per 100 g. Perbandingan kalium dan natrium yang tinggi sangat menguntungkan dalam rangka pencegahan penyakit hipertensi. 

Kaya serat 
Selain komponen gizi, buah sirsak juga sangat kaya akan komponen nongizi. Salah satu di antaranya adalah mengandung banyak serat pangan (dietary fiber), yaitu mencapai 3,3 g per 100 g daging buah. 

Konsumsi 100 g daging buah dapat memenuhi 13 persen kebutuhan serat pangan sehari. Buah sirsak merupakan buah yang kaya akan senyawa fitokimia sehingga dapat dipastikan bahwa buah tersebut sangat banyak manfaatnya bagi kesehatan. 
Beberapa contoh senyawa fitokimia yang terkandung pada buah sirsak adalah: acetaldehyde, amyl-caproate, amyloid, annonain, anomuricine, anomuricinine, anomurine, anonol, atherosperminine, beta-sitosterol, campesterol, cellobiose, citrulline, coclaurine, coreximine, dextrose, galactomannan, geranyl-caproate, muricine, muricinine, muricapentocin, muricoreacin, procyanidin, stepharine, stigmasterol, tannin, xylosyl-cellulose (http://www.herb4myhealth.com).

Senyawa fitokimia tersebut dipastikan memiliki khasiat bagi kesehatan walaupun belum semuanya terbukti secara ilmiah. Berbagai manfaat sirsak untuk terapi, antara lain, pengobatan batu empedu, antisembelit, asam urat, dan meningkatkan selera makan. Selain itu, kandungan seratnya juga berfungsi untuk memperlancar pencernaan, terutama untuk pengobatan sembelit (susah buang air besar).

Sari buah (jus) sirsak di dalam sistem pencernaan akan meningkatkan selera makan. Kegunaan lain dari sari buah ini adalah untuk pengobatan pinggang pegal dan nyeri, penyakit wasir (ambeien), batu empedu, dan lain-lain (Wirakusumah, 2004)

MANFAAT BUAH DAN DAUN SIRSAK UNTUK MENGOBATI PENYAKIT



Manfaat daun sirsak dan juga manfaat buah sirsak untuk obat dan kesehatan lengkap di bahas disini. Sirsak dikenal sebagai buah yang nikmat untuk diminum. Sebagian besar dari kita tidak menyadari ternyata buah sirsak memiliki begitu banyak manfaat untuk pengobatan. Tidak hanya itu saja, bahkan daun dari pohon sirsak pun memiliki manfaat yang sangat baik untuk kesehatan dan pengobatan.

Sebelum membahas terlalu jauh ada baiknya jika mengenal lebih detail buak sirsak ini. Menurut sumber wikipedia indonesia buah Sirsak disebut juga nangka belanda atau durian belanda dengan nama latin Annona muricata L merupakan tumbuhan kaya manfaat yang berasal dari Karibia, Amerika Tengah dan Amerika Selatan. Dalam saun sirsak mengandung senyawaAcetoginin (bulatacin, asimisin dan squamosin). Acetoginin ini dalam senyawa yang tinggi berfungsi sebagai anti feedent. Hama sekalipun enggan memakan daun pohon sirsak, dalam konsentrasi rendah bisa menyebabkan hama serangga yang memakannya akan mati.



Di negara kita sendiri buah sirsak dikenal dengan berbagai sebutan yaitu nangka sebrang, nangka landa (Jawa), nangka walanda, sirsak (Sunda), nangka buris (Madura), srikaya jawa (Bali), deureuyan belanda (Aceh), durio ulondro (Nias), durian betawi (Minangkabau), serta jambu landa (di Lampung). Penyebutan "belanda" dan variasinya menunjukkan bahwa sirsak (dari bahasa Belanda: zuurzak, berarti "kantung asam") menandakan bahwa buah ini masuk ke Indonesia pada masa pemerintah kolonial Hindia-Belanda menginfasi Nusantara pada abad ke-19. Berikut ini adalah manfaat buah dan daun sirsak untuk pengobatan dan kesehatan.

Manfaat Daun Sirsak

1. Mengobati Kanker

Menurut penelitian yang dilakukan oleh para ahli dari Purdue University Amerika Serikat, menyatakan bahwa daun sirsak ini memiliki kandungan yang sangat baik untuk pengobatan berbagai macam penyakit terutama penyakit kanker. Pada penelitian tersebut membuhktikan bahwa daun sirsak mampu menghambat pertumbuhan sel kanker. Adapun beberapa jenis kanker yang diklaim dapat diobati adalah kanker payudara, kanker prostat, kanker paru-paru dan 12 jenis kanker lainya. Cara yaitu ambil 10 lembar daun sirsak tua, lalu rebuslah dengan 3 gelas air. Biarkan hingga tersisa 1 gelas air, minumlah 2 kali setiap harinya selama 2 minggu

2. Mengobati Asam Urat
Daun sirsak juga dapat digunakan sebagai obat asam urat. Banyak pengobatan alternatif yang menggunakan daun sirsak untuk pengobatan asam urat. Caranya sangat mudah yaitu dengan daun sirsak yang sudah cuku tua tapi masih hijau, kira-kira 6 sampai 10 lembar kemudian cuci bersih. Selanjutnya daun sirsak dipotong-potong dengan tujuan memastikan kandungan pada daun benar benar keluar. Rebus daun tersebut dengan 2 gelas air, biarkan mendidih hingga air tersisah 1 gelas. Minum ramuan tersebut sehari dua kali yaitu pagi dan malam hari.

3. Manfaat Daun Sirsak untuk mengobati Sakit Pinggang.

Jika kamu mempunyai masalah dengan pinggang kamu, cobalah untuk membuat ramuan daun sirsak ini. Ambillah 20 lembar daun sirsak lalu rebuslah dengan 5 gelas air. Biarkan hingga mendidih dan tersisa 3 gelas. Minumlah ¾ gelas ramuan ini 1 kali sehari.

4. Membantu system kekebalan tubuh dan menghindari infeksi.

Kandungan yang terdapat pada daun sirsak dipercaya mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mencegah terjadinya infeksi pada tubuh. Caranya, siapkan 4/5 lembar daun sirsak, rebus dengan 4 gelas air biarkan mendidih hingga tersisa 1 gelas. Minumlah 1 kali sehari.

5. Manfaat Daun Sirsak untuk mengobati Eksim dan Rematik.

Tumbuk daun sirsak sampai halus dan tempelkan di bagian tubuh yang dirasa ngilu atau sakit karena rematik atau eksim secara teratur 1 hari dua kali.

6. Manfaat daun Sirsak untuk mengobati Bisul.

Petiklah daun sirsak yang masih muda kemudian tempelkan pada tubuh terkena bisul.

Itulah beberapa manfaat daun sirsak yang dapat anda jadikan rujukan pengobatan tradisional. Namun masih ada beberapa manfaat lainya jika anda mengkonsumsi ramuan daun sirsak secara rutin berikut ini manfaatnya:

Membantu menyehatkan jantung
Membantu untuk menurunkan kadar gula dalam darah
Membantu untuk menurunkan tekanan darah tinggi
Mampu menghambat pertumbuhan bakteri
Membantu menghambat perkembangan virus dalam tubuh
Membantu menghambat perkembangan parasit
Membantu menghambat pertumbuhan tumor
Membantu merileksasi oto-otot dalam tubuh
Mampu menjadi obat anti kejang
Membantu meredakan nyeri
Mampu mengobati dan menekan adanya peradangandalam tubuh
Mampu membantu untuk menurunkan demam
Menguatkan saraf
Membantu melebarkan pembuluh darah pada tubuh
Membantu untuk membunuh cacing parasait
Menguatkan dan melancarkan pencernaan serta meningkatkan nafsu makan.
Manfaat Buah Sirsak

Buah sirsak mengandung banyak vitamin, namun yang paling dominan pada buah sirsak adalah vitamin C, yaitu sekitar 20 mg per 100 gram daging buah. Kebutuhan vitamin C per orang per hari (yaitu 60 mg), telah dapat dipenuhi hanya dengan mengkonsumsi 300 gram daging buah sirsak. Kandungan vitamin C yang cukup tinggi pada sirsak menjadikan buah ini sebagai antioksidan yang sangat baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan memperlambat proses penuaan.

Sementara itu kandungan lain yang terdapat pada buah sirsak adalah Mineral, yaitu fosfor dan kalsium, masing-masing sebesar 27 dan 14 mg/100 g. Kedua mineral tersebut penting untuk pembentukan massa tulang, sehingga berguna untuk membentuk tulang yang kuat serta menghambat osteoporosis atau tulang kropos.

Bukan hanya gizi, buah sirsak juga sangat kaya akan komponen non gizi. Salah satu diantaranya adalah mengandung banyak serat pangan (dietary fiber), yaitu mencapai 3,3 g/ 100 g daging buah.
Jika kita mengkonsumsi 100 g daging buah sirsak maka kita sudah memenuhi 13 persen kebutuhan serat pangan sehari. Buah sirsak juga kaya akan senyawa fitokimia, sehingga dapat dipastikan bahwa buah tersebut sangat banyak manfaatnya bagi kesehatan.

Berbagai manfaat sirsak untuk terapi antara lain pengobatan batu empedu, antisembelit, asam urat, dan meningkatkan selera makan. Selain itu, kandungan seratnya juga berfungsi untuk memperlancar pencernaan, terutama untuk pengobatan sembelit (susah buang air besar).


Manfaat lainya yaitu:


1. Mengobati Bayi Mencret (diare).
Siapkan buah sirsak yang sudah masak, kemudian peras dan disaring untuk diambil airnya. Minumkan pada bayi yang mencret sebanyak 2-3 sendok makan.

2. Mengobati Ambeien.
Peras buah sirsak yang sudah masak, ambil airnya sebanyak 1 gelas, minum sebanyak 2 kali sehari, pagi dan sore.

3. Mengobati kencing sedikit sedikit (Anyang-anyangen).
Siapkan buah sirsak setengah masak dan gula pasir secukupnya. Sirsak dikupas dan direbus dengan gula bersama-sama dengan air sebanyak 2 gelas, disaring dan diminum airnya.

4. Sakit Kandung Air Seni.
Siapkan buah sirsak yang setengah masak, gula dan garam secukupnya. Masak semua bahan menjadi kolak. Dimakan biasa, dan dilakukan hal tersebut rutin setiap hari selama 1 minggu berturut-turut.

5. Mengobati Penyakit Liver.
Untung mengobati liver maka anda puasa makanan makanan lain. Anda hanya perlu meminum juice sirsak selama 1 minggu sebagai pengganti makanan.

Demikian manfaat buah sirsak dan daun sirsak untuk pengobatan. Sebenarnya masih banyak manfaat lainya, namun karena keterbatasan ilmu dan waktu maka jika ada kesempatan akan di update disini

Thursday, June 6, 2013

Manfaat Buah Mengkudu atau Cheese Fruit




Pada tahun 1949, Jurnal pacific Science yang berada di Hawaii, mengulas pohon pendatang dari Indonesia yang hidup secara liar, sejak kawasan pantai sampai ketinggiaan 500 meter dpl ( diatas permukaan laut ) yang umumnya disebut Noni (Morinda Citrifolia) yang termasuk keluarga Rubiaceae, sama seperti kopi, soka, kaca piring dan sebagainya.

Dari segi penelitian ilmiah khasiat buah mengkudu, bukan bohong-bohongan. karena setelah melalui serangkaian penelitian panjang, antara lain yang dilakukan oleh banyak laboratoria dan lembaga perguruan tinggi terkenal di Amerika, telah dapat dibuktikan keampuhan komponen berkhasiat yang terdapat di dalam mengkudu.

Beberapa jenis senyawa berkhasiat obat yang sudah diketahui berada di dalam sari/jus buah mengkudu, antara lain anthraquinone ( sebagai anti bakteri/jamur), terpenten (berfunggsi sebagai peremaja sel), dammacanthel (sebagai pencegah perkembangan sel kanker), xeronine dan sebagainya sampai ke antioksidan (penetral radikal bebas). Dan yang menghasilkan bau busuk pada mengkudu adalah asam askorbat, asam kaproat, asam kaprik.

Penyakit yang dapat dicegah:

Hepatitis
Diabetes
Tekanan darah tinggi
Demam
Batuk
Pelancar Air seni
Radang usus
Kanker
Stroke
Stress
Obesitas

Bermacam Tanaman Herbal Yang Berkasiat Untuk Obat

Penggunaan tanaman berkhasiat sebagai obat untuk penyembuhan berbagai penyakit dikenal juga sebagai obat herbal (alami). Obat-obatan herbal ini sama sekali tidak menggunakan bahan-bahan kimia sebagai campurannya; tidak seperti obat-obatan kimiawi yang banyak di jual di apotek .

Yang harus diperhatikan dalam pemilihan bahan baku untuk obat herbal adalah sebagai berikut: aroma, rasa, kandungan zat dalam bahan dan sebagai nya. Ketepatan pemilihan bahan baku untuk obat herbal tidak semata-mata hanya pada jenis tanaman, tetapi juga bagian tanaman yang akan digunakan. Hal ini di sebabkan setiap bagian tanaman memiliki khasiat atau kegunaan yang berbeda.

Bagian dari tanaman dan contohnya; yang biasanya digunakan sebagai obat adalah sebagai berikut:

Akar: Ginseng, pasak bumi
Rimpang: Jahe, kencur, kunyit, lengkuas
Batang: brotowali
Daun: sirih, daun dewa, daun jambu, katuk
Buah: Belimbing wuluh, rambutan, jeruk nipis
Kulit buah: Mahkota dewa
Air buah: Kelapa Hijau

Wednesday, June 5, 2013

OBAT HERBAL DARI MAHKOTA DEWA


Tanaman berbuah merah ini adalah tanaman asli Indonesia yang diduga berasal dari Papua. Sosoknya berupa perdu. Jika sudah dewasa, tingginya dapat mencapai sekitar 4 meter, kalau yang ada di samping rumah saya tingginya sekitar 2 meter lebih. Daun mahkota dewa bersusun tunggal dan ujungnya runcing. Panjang daunnya sekitar 7 sampai 10 centimeter dengan lebar 3-4 cm.
Buah Mahkota dewa berbemtuk bulat agak lonjong, sebesar blog ping pong. Saat masih muda buahnya berwarna hijau, setelah tua berwarna merah darah. Di dalam buah terdapat daging buah berwarna putih dan biji yang dibungkuus cangkang.

Kandungan dan mafaat
Mahkota dewa diperkirakan mengandung tanin atau pilifenol, saponin, flavonoid, alkaloid. Bagian tanaman yang dimanfaatkan sebagai obat adalah batang, daun, dan buah (daging buah, cangkang, biji). Mahkota dewa bermanfaat sebagai anti kanker dan mengobati liver, sirosishati, diabetes melitus, ginjal, asam urat.
Batang mahkota dewa bermafaat sebagai penyembuh kanker tulang.
Cangkang buah dan bijinya lebih mujarab dibandingkan dengan bagian kulit dan buahnya, berarti buahnya semakin kedalam semakin bagus, hehehehehhh
Biji Mahkota dewa hanya digunakan untuk pengotan luar, khusunya penyakit kulit.

Dianjurkan jangan mengkonsumsi buah Mahkota Dewa secara langusung tanpa diolah karena dapat menyebabkan mual, bengkak, adn rasa kebal pada mulut.

Dan tanaman Mahkota dewa tidak memerlukan perawatan khusus karena termasuk tanaman yang mudah tumbuh. 

TIPS MENYUBURKAN RAMBUT DENGAN TELUR UDANG



Terdapat banyak sekali cara yang dapat anda upayakan untuk memiliki rambut yang indah, subur dan lebat. Mungkin anda pernah bertanya bagaimanakah cara menyuburkan rambut, mulai dari cara tradisional yang murah meriah hingga perawatan yang ekstra mahal bila melakukannya di salon – salon. Bila kocek anda pas-pasan tidak ada salahnya menggunakan metode alternatif nan tradisional. Selain tidak membuat kantong anda ‘bolong’ , hasil yang didapatkan pun tidak kalah indahnya dengan perawatan modern.Salah satu bahan alami yang bisa anda coba untuk menyuburkan rambut ialah telur udang! Ya, anda mungkin merasa sedikit heran dan bertanya, bagaimana mungkin benda yang sedikit berbau amis dan mentah tersebut dapat menyuburkan rambut?

Telur udang mengandung banyak sekali protein dan keuntungan bagi rambut. Selain kaya akan asam amino, telur udang juga mengandung zat protein yang tinggi sekali serta lebih lengkap dibandingkan bahan makanan – makanan berprotein lainnya seperti: ikan, daging, tahu, tempe, ayam, dll. Telur juga merupakan bahan makanan yang relatif murah serta tak sulit dijumpai. Salah satu kandungan unggul lainnya pada telur udang, selain protein dan asam amino, juga kaya akan mineral yang baik bagi kesuburan rambut anda.

Tips Menyuburkan Rambut Dengan Telur Udang






Cara membuat ramuan alami yang satu ini sangatlah mudah, yaitu:


Ambil beberapa ekor udang yang mengandung telur (bisa ditanyakan kepada penjual di pasar)
Ambil telur udang dari udang segar tersebut kemudian gosokkan ke bagian rambut di kepala anda yang seringkali mengalami kerontokan atau area yang mulai menipis
Setelah itu diamkan selama satu malam (dianjurkan dilakukan pada malam hari sebelum tidur)
Kemudian bilaslah rambut anda hingga bersih keesokan harinya ketika anda hendak mandi
Lakukan hal ini secara rutin dan rasakan hasilnya!

Bagaimana? mudah dilakukan bukan? Perawatan dengan bahan – bahan alami memang lebih menyehatkan dibandingkan dengan obat – obatan kimiawi. Anda dapat mulai mencobanya sekarang jika memang belum pernah mencobanya.